#Sedikit
Share informasi…
iklan cetak |
iklan |
Kali
ini saya ingin menulis tentang beberapa informasi yang bisa saya bagi. J
IKLAN, Apa itu iklan? Dan bagaimana ia
bekerja? Iklan kerap terdengar di telinga kita setiap hari. Dimanapun kapanpun
kita berada kita selalu diikuti iklan tentang berbagai merk, waktu kita
jalan-jalan ke sebuah mall, atau menghabiskan waktu bersama gadget tercinta
selalu tak pernah kita lalui tanpa melihat bahkan melirik iklan pun karena
dimanapun kita berada selalu diikuti iklan iklan tersebut. Ini juga tak lepas
dari era globalisasi dimana setiap orang dapat memperoleh dan membuat sebuah
informasi dengan sangat mudah dan cepat.
Pengertian
iklan menurut para ahli
“Segala
macam bentuk penyajian dan promosi ide, barang atau jasa non-personal yang
dibayar oleh sponsor tertentu.” Kotler (1999)
“Iklan
didefinikan sebagi pesan yang... menawarkan suatu produk yang ditujukan untuk
masyarakat melalui suatu media. Beda dengan pengumuman biasa, iklan lebih
membujuk orang untuk membeli.” Rhenald
Kasali (1992)
“ Iklan merupakan media
komunikasi persuasif yang dirancang untuk menghasilkan respon dan membantu
tercapainya objektifitas atau tujuan pemasaran.” Menurut
Gilson & Berkman (1980).
Setelah
kita tau dan mengerti definisi iklan menurut beberapa para ahli, mari kita
menyimak bagaimana iklan bekerja. Nah, Pertama kali iklan muncul pada Reklame,
advertentie atau yang sekarang lebih dikenal dengan iklan, mempunyai sejarah
yang panjang. Iklan mulai dikenal pada jaman Yunani Kuno, utamanya digunakan
untuk menyiarkan budak-budak yang lari dari majikannya, atau memberitahu akan
dilangsungkannya pertandingan gladiator. Bentuk yang digunakan adalah dengan
menyebarkan surat edaran (brosur). Namun lambat-laun sejalan dengan
perkembangan teknologi informasi, di Inggris digunakan metode tulisan tangan
dan mencetaknya di atas kertas-kertas ukuran besar. Penggunaan metode ini pun
tentu saja masih sangat sederhana.Kemajuan teknologi mem produksi iklan baru
dimulai pada abad ke-17, bersamaan dengan meluasnya penjualan buku-buku baru,
dan surat kabar.
Iklan bekerja sebagaimana kita
berinteraksi, iklan akan selalu berinteraksi dengan orang-orang yang menurutnya
merupakan golongan dari sebuah masyarakat iklan tersebut. Ini seperti yang
dikatakan beberapa ahli diatas bahwa iklan akan memakai pesan-pesar persuasive
mungkin agar mengajak orang-orang untuk bertindak. Ada beberapa cirri iklan
yang efektif dan tepat sasaran :
1. Tujuan
iklan harus jelas :
jadi tujuan disini berfungsi
sebagai perkenalan produk anda serta mengapa orang harus membeli produk anda
dan berikan alasan yang jelas. Sampai mereka sadar dan mendapat pengetahuan
tentang produk anda sampai mereka membeli produk anda kembali dan loyal
meggunakan produk anda.
2.
Diarahkan ke sasaran yang tepat : disini anda harus memilah
segmen pasar atau kalangan masyarakat
terhadap produk anda dan fokuslah terhadap segmen tersebut. Disini anda
tidak boleh “serakah” dalam pemilihan segmen pasar. Jadi anda harus menentukan
target kelompok masyarakat secara jelas dan tepat.
3. Menggunakan
media yang tepat : Dalam
penggunaan media anda dapat memilih berbagai macam media seperti media cetak :
Koran, majalah, brosur, poster dan masih banyak lain
Dan
juga media elektronik seperti : website, media social, billboard. Dll. Tapi ada
yang perlu anda ingat yaitu jng asal memilih media dalam memasarkan produk anda
tetapi belum tentu sesuai.
4.
Pesan dikemas dengan unik dan
kreatif.: Dalam
pemilihan pesan usahakan singkat padat dan jelas jadi buat isi pesan iklan
alasan logis dan menarik mengapa mereka harus melakukan apa yang anda katakan.
Buatlah testimony tentang produk anda tampilkan produk sesuai fakta dan bukti
bahwa produk anda lebih baik dari pada produk lain.
5. Anggaran
dan estimasi hasil : adakalanya
anda menghitung dari berapa besar dana yang dialokasikan untuk beriklan dan
memberikan hasil seberapa besar. Anda dapat mengira-ngira berapa orang yang
akan sadar terhadap iklan yang anda iklankan di media-media seperti radio,
televise, dan Koran.
6.
Jangan Lupa untuk berdoa dan
terus mencoba ! J
Semoga apa yang saya sampaikan
dapat bermanfaat dan berhasil.
Daftar
pustaka :
http://www.dokterbisnis.net/2013/10/30/5-ciri-ciri-iklan-yang-efektif-dan-tepat-sasaran/
Sumber:
http://www.zainalhakim.web.id/sejarah-dan-perkembangan-periklanan.html
No comments:
Post a Comment